Hikayat Cengkeh
jpnn.com - PESONA cengkeh yang harganya pernah lebih mahal dari emas, karam setelah orang Barat menemukan mesin pendingin; kulkas. Lalu…dimulailah sejarah rokok kretek.
=======
Wenri Wanhar - Jawa Pos National Network
=======
Haji Agus Salim mewakili Indonesia menghadiri upacara penobatan Ratu Elizabeth II dari Inggris di Gereja Westminster Abbey pada 1953.
Hanya saja, saat resepsi berlangsung si empunya hajat hanya bertegur sapa, beramah-ramah dengan tamu-tamu dari belahan negara "pertama".
Karena merasa dicuekin, sambil menjentik rokoknya, Haji Agus Salim mendekati Pangeran Philips yang sedang bercengkerama dengan tamu-tamunya. Dia ayun asap rokok kreteknya di sekitar hidup sang pangeran.
"Aroma apa ini?" mereka bertanya-tanya.