Hiswana Migas Setuju LPG Non-Subsidi Naik
Senin, 13 Juni 2011 – 14:10 WIB
Pihak manapun termasuk pemerintah sebagai pemegang saham Pertamina tidak boleh ikut campur terhadap kebijakan harga jual gas. "Direksi Pertamina harus berani menolak siapapun yang ingin intervensi penentuan harga gas elpiji 12 kg,” katanya.
Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Dajelani Sutomo mengatakan hingga kuartal I 2011, Pertamina rugi sebesar Rp 1 triliun dari penjualan elpiji non-subsidi. Kerugian tersebut naik dua kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 500 miliar. Bila dibiarkan, Pertamina dperkirakan rugi dari penjualan elpiji nonsubsidi tahun ini sekitar Rp 2,3 triliun. (lum)