Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Honorer K2 Teknis Berharap Diangkat PPPK, Tak Masalah Masuk Formasi Lulusan SD

Senin, 11 Maret 2024 – 22:44 WIB
Honorer K2 Teknis Berharap Diangkat PPPK, Tak Masalah Masuk Formasi Lulusan SD - JPNN.COM
Honorer K2 Teknis Administrasi mendesak pemerintah menerbitkan kebijakan optimalisasi PPPk Teknis 2023. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, PALEMBANG - Honorer K2 teknis sangat berharap diangkat PPPK tahun ini. Mereka tidak masalah kendati harus melamar untuk jabatan yang standar pendidikannya sekolah dasar (SD).

"Kawan-kawan teknis administrasi khususnya lulusan SD, SMP, dan SMA sangat berharap tahun ini diakomodasi menjadi ASN PPPK," kata Ketua Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Teknis Administrasi Sulawesi Selatan Sumarni Azis kepada JPNN.com, Senin (11/3).

Dia memberikan apresiasi atas sikap Sekda Provinsi Sulsel Andi Muhammad Arsjad yang dinilai sangat memperhatikan honorer K2.

Dia mengaku lega karena perjuangan PHK2I sejak 2014 hingga saat ini membuahkan hasil.

Seluruh honorer K2 teknis administrasi, kata Sumarni, akan dituntaskan sesuai amanat UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara Pasal 66 dan KepmenPAN-RB 11 Tahun 2024 tentang Jabatan Pelaksana ASN.

"Semoga apa yang dilakukan Pemprov Sulsel bisa diikuti oleh daerah lainnya. Saya yakin kalau Pemda serius, masalah honorer akan tuntas tahun ini," tegasnya.

Dia menambahkan honorer teknis administrasi tidak masalah harus melamar di jabatan yang syaratnya hanya ijazah SD, asalkan bisa diangkat jadi ASN. Urusan penyesuaiannya ijazah, bisa dilakukan belakangan.

Sekretaris daerah Provinsi Sulsel Andi Muhammad Arsjad yang menjadi ketua pelaksana seleksi daerah CASN 2024  mengungkapkan komitmen Pemda menuntaskan honorer tahun ini. Dan, yang paling diutamakan adalah honorer K2.

Honorer K2 teknis berharap diangkat PPPK, masuk formasi lulusan SD pun tak jadi masalah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close