Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Houmi Luncurkan Platform Inovatif untuk Mempermudah Transaksi Properti

Selasa, 11 Juni 2024 – 11:06 WIB
Houmi Luncurkan Platform Inovatif untuk Mempermudah Transaksi Properti - JPNN.COM
Houmi, startup proptech meluncurkan platform inovatif yang akan membuat pencarian, penjualan dan pembelian serta pengelolaan properti hunian menjadi lebih mudah, cepat, dan aman. Foto: Dok. Houmi

jpnn.com, JAKARTA - Houmi, sebuah startup proptech, meluncurkan platform inovatif yang akan membuat pencarian, penjualan dan pembelian serta pengelolaan properti hunian menjadi lebih mudah, cepat, dan aman.

Co-Founder dan CMO dari Houmi Jesslyn Dorothea mengatakan peluncuran platform tersebut menjadi sebuah wadah inovasi untuk membantu masyarakat dalam transaksi properti.

Bukan tanpa alasan, Jesslyn membeberkan, pada tahun 2024 ada peningkatan signifikan terkait minat masyarakat dalam pembelian rumah.

Dari kajian yang dilakukan pihaknya, ada beberapa faktor yang menyebabkan hal tersebut meningkat.

Pertama, kondisi ekonomi yang mulai stabil dan suku bunga yang rendah yang telah mempermudah banyak orang untuk mendapatkan pembiayaan.

Kedua, lanjutnya, adalah kesadaran akan pentingnya memiliki hunian yang nyaman dan aman meningkat, terutama setelah pandemi Covid-19 yang mendorong keluarga untuk mencari rumah dengan fasilitas yang lebih baik dan ruang yang lebih luas untuk bekerja dari rumah.

Ketiga, yakni populasi Indonesia yang semakin produktif, terutama di usia 15-64 tahun, telah mendorong permintaan akan rumah tinggal.

"Sehingga Houmi hadir untuk mengatasi kebutuhan ini dengan menyediakan ekosistem digital yang memudahkan agen, pemilik, dan pengembang properti untuk mempercepat proses penjualan dan pembelian properti," kata Jesslyn.

Houmi, sebuah startup proptech meluncurkan platform yang akan membuat pencarian, penjualan, dan pembelian serta pengelolaan properti hunian menjadi lebih mudah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close