Ibu-ibu, Ini Bahayanya High Heels bagi si Kecil
Pemakaian high heels, menurut dokter kelahiran Langsa itu, juga menjadi salah satu faktor pengapuran tulang. Meskipun, dampaknya baru bisa dirasakan dalam jangka waktu lama.
’’Karena kebiasaan waktu muda suka mengenakan high heels, usia 40 atau 50 tahun bisa terkena pengapuran tulang,’’ jelasnya.
Untuk itu, Arif menyarankan agar orang tua memilihkan alas kaki yang tepat untuk si kecil. Bunda dan ayah sebaiknya memilih alas kaki dengan bentuk yang mengikuti anatomi telapak kaki.
’’Selain itu, diperhatikan alas pada sepatu atau sandal yang digunakan. Haruslah empuk,’’ ucapnya. Bentuk yang sesuai dengan anatomi akan menimbulkan kenyamanan juga untuk pemakai. (lyn/c19/na)