Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Iceperience.id Tantang Produser Musik Elektronik Unjuk Gigi di EMPC 2020

Kamis, 09 Juli 2020 – 18:07 WIB
Iceperience.id Tantang Produser Musik Elektronik Unjuk Gigi di EMPC 2020 - JPNN.COM
EMPC 2020. Foto: dok. EMPC

jpnn.com, JAKARTA - Iceperience.id menyelenggarakan Electronic Music Producer Contest (EMPC) 2020, melanjutkan kesuksesan di edisi pertama pada 2019.

EMPC 2020 merupakan bentuk konsinstensi Iceperience.id melalui program “International Collaboration Experience” (ICE) yang menyuarakan #localICEMovement terhadap kemajuan industri musik elektronik di Tanah Air.

Sesuai namanya, #localICEMovement berupaya menjadi lokomotif untuk mewadahi para talenta lokal dalam menghasilkan karya yang lebih berkualitas sehingga dapat memperkuat ekosistem musik elektronik di Indonesia.

Harapannya, talenta-talenta lokal tersebut bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri dan mampu berkiprah di level internasional.

Tahun ini,  Iceperience.id berkolaborasi dengan Barong Family, perusahaan rekaman yang bermarkas di Amsterdam, Belanda.

Perusahaan rekaman yang berdiri sejak 2014 ini mengutus Yellow Claw, duo disjoki yang masuk top 100 DJ dunia versi DJmagz.com menjadi juri bersama Winky Wiryawan, Dipha Barus dan Eka Gustiwana.

Diosaputra, perwakilan Iceperience.id mengatakan, kolaborasi dengan Barong Family dalam EMPC 2020, merupakan komitmen pihaknya agar para peserta dapat mengetahui standar musik elektronik dunia.

“Kami merasa Barong Family cukup mengenal budaya Indonesia. Kami juga gembira Barong Family mengutus Yellow Claw sebagai juri di EMPC 2020,” kata Diosaputra, saat jumpa pers virtual EMPC 2020, Kamis (9/7).

EMPC 2020 merupakan bentuk konsinstensi Iceperience.id terhadap kemajuan industri musik elektronik di tanah air.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close