Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ikuti Tren, Fox Logger Fokus Kembangkan Produk Berbasis Kecerdasan Buatan

Senin, 01 Juli 2024 – 14:15 WIB
Ikuti Tren, Fox Logger Fokus Kembangkan Produk Berbasis Kecerdasan Buatan - JPNN.COM
Fox Logger memiliki sejumlah strategi jitu untuk menghadapi tantangan fluktuasi ekonomi saat ini. ilustrasi. Foto: Fox Logger

jpnn.com, JAKARTA - PT Sumber Sinergi Makmur (IOTF) atau pemain utama GPS tracker di Indonesia melalui merek, Fox Logger memiliki sejumlah strategi jitu untuk menghadapi tantangan fluktuasi ekonomi saat ini.

Salah satunya mereka akan fokus pada investasi dalam teknologi mutakhir.

Hal itu diungkapkan langsung oleh CEO Fox Logger Alamsyah Cheung dalam sebuah wawancara.

"Kami terus mengembangkan produk-produk berbasis kecerdasan buatan sesuai dengan tren yang berkembang saat ini agar pengguna Fox Logger semakin meningkat rasa kenyamanannya," Cheung dalam siaran persnya, Senin (1/7).

Selain melakukan inovasi baru, Cheung memiliki cara untuk perusahaannya dalam menghadapi berbagai isu, mulai dari manajemen tenaga kerja hingga proyeksi industri otomotif.

Dia melihat banyak startup besar di Indonesia melakukan pengurangan tenaga kerja.

Menurutnya, penyesuaian ini sering kali diperlukan agar perusahaan tetap gesit dan kompetitif di pasar yang berfluktuasi.

Namun, kata dia, FoxLogger berhasil mempertahankan tenaga kerjanya tanpa melakukan pengurangan.

Fox Logger memiliki sejumlah strategi jitu untuk menghadapi tantangan fluktuasi ekonomi saat ini. Salah satunya membuat produk berbasis AI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News