Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Indonesia Fashion Week 2024 Resmi Digelar, 300 Desainer Ternama Angkat Kebudayaan Betawi

Jumat, 29 Maret 2024 – 18:15 WIB
Indonesia Fashion Week 2024 Resmi Digelar, 300 Desainer Ternama Angkat Kebudayaan Betawi - JPNN.COM
Pembukaan Indonesia Fashion Week (IFW) 2024 di JCC, Senayan. Foto: Tim IFW

jpnn.com, JAKARTA - Pekan mode terbesar Indonesia Fashion Week (IFW) 2024 resmi digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada Rabu (27/3).

Melalui tema Langgam Jakarta Teranyam, APPMI mengangkat keberagaman budaya Betawi dalam pesona seni dan mode kontemporer. 

Ketua Umum Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) sekaligus President IFW, Poppy Dharsono menjelaskan IFW 2024 menghadirkan 300 desainer dari dalam maupun luar negeri, seperti Malaysia dan Thailand.

Para desainer dari berbagai negara ini berbondong menampilkan koleksi terbaik mereka dalam IFW 2024.

IFW 2024 juga diramaikan oleh 400 ekshibisi yang menampilkan karya mode maupun kriya dari berbagai daerah. Beberapa di antaranya tergabung dalam Dekranasda Nasional.

"Target pengunjung IFW 2024 dari 27 hingga 31 Maret 2024 sebanyak 100 ribu orang, dengan total transaksi Rp 60 miliar," kata Poppy. 

Pada IFW 2024, APPMI bekolaborasi dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, BTN Prioritas, dan Tokopedia. 

Adanya kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan dampak yang lebih besar kepada seluruh peserta yang terlibat di IFW 2024.  

Indonesia Fashion Week (IFW) 2024 resmi digelar di Jakarta Convention Center (JCC), menargetkan total transaksi Rp 60 miliar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close