Indonesia Masih Dalam Zona Bahaya Korupsi
Senin, 15 Maret 2010 – 18:26 WIB
Diungkap Irman, hasil survey bisnis tahun 2010 yang dilakukan oleh institusi Political and Economic Risk Consultacy (PERC) menempatkan Indonesia pada peringkat pertama negara terkorup dari 16 negara tujuan investasi. "Sebelumnya, indeks persepsi korupsi Indonesia menurut survey Transparancy International pada akhir tahun 2009, Indonesia menduduki peringkat 111 dari 180 negara," kata Irman Gusman.
Dibeberkannya, pndeks persepsi korupsi hanya terkoreksi sekitar 0,2 dari angka 2,6 pada tahun 2008, naik menjadi 2,8 pada tahun 2009. "Angka 10 untuk negara paling bersih dan 0 untuk negara paling korup," imbuh Ketua DPD asal Sumbar itu.