Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Informasi Resmi, Tim Bareskrim Polri Bergerak ke Sentul

Jumat, 11 Desember 2020 – 15:37 WIB
Informasi Resmi, Tim Bareskrim Polri Bergerak ke Sentul - JPNN.COM
Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono. Foto: Ricardo/JPNN.COM

jpnn.com, JAKARTA - Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono menegaskan saat ini tim Bareskrim Polri masih mengusut kasus dugaan penyerangan yang dilakukan anggota Laskar FPI (Front Pembela Islam) terhadap polisi.

Salah satunya dengan fokus pemeriksaan saksi dan datang ke lokasi yang berkaitan dengan insiden penembakan.

“Kemarin sudah disampaikan Kabareskrim, sementara ini kami sudah memeriksa 14 saksi. Jadi, nanti akan kami buktikan mulai dari lokasi pertama di Sentul, kami harus cari saksi di sana,” kata Argo kepada wartawan, Jumat (11/12).

Menurut Argo, pemeriksaan sampai ke Sentul, Bogor dilakukan untuk memastikan bagaimana sebenarnya proses keberangkatan Habib Rizieq Shihab dan rombongan, hingga terjadi insiden di KM50 Tol Jakarta-Cikampek pada Senin (7/12) dini hari.

Karena, kata Irjen Argo Yuwono, rombongan Habib Rizieq dan keluarga berangkat dari Sentul.

“Tentang keberangkatan seperti apa, nanti kami perlu cari saksi sampai ke lokasi berikutnya berkaitan dengan adanya insiden di TKP berikutnya,” urai Argo.

Jenderal bintang dua ini memastikan, semua saksi yang melihat, mendengar, sampai mengetahui, akan diperiksa oleh penyidik Bareskrim Polri.

“Kami akan terbuka seperti apa yang sudah disampaikan Pak Kabareskrim, ada hotline juga, silakan kepada masyarakat memberikan informasi,” tambah Argo.

Bareskrim Polri tengah mengusut kasus dugaan penyerangan yang dilakukan Laskar FPI terhadap polisi dari Polda Metro Jaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close