Ini 6 Alasan Anda Harus Periksa Kesehatan Pascabanjir
2. Diare
Diare adalah salah satu penyakit tersering menyerang korban banjir. Ini terjadi karena sangat mungkin bahan makanan, minuman, atau peralatan makan Anda terkontaminasi bakteri, parasit, dan virus yang dibawa oleh air kotor.
Meskipun sering diderita, bukan berarti Anda bisa menyepelekannya. Pengeluaran cairan melalui feses yang berlebihan akibat diare ditambah dengan hilangnya nafsu makan dapat berdampak pada dehidrasi. Kondisi ini harus segera ditangani karena bisa berakibat fatal.
3. Tifus
Tifus atau demam tifoid sangat berkaitan dengan kebersihan lingkungan dan sanitasi yang belum memadai. Kondisi ini sangat mungkin terjadi pasca banjir. Tifus sendiri disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi. Bakteri tersebut masuk ke tubuh melalui makanan atau minuman yang telah terkontaminasi.
Pencegahan tertular tifus adalah dengan tidak mengonsumsi makanan yang diduga telah tercemar oleh lalat, atau yang kebersihannya tidak terjamin.
4. Demam berdarah
Makin banyak sisa genangan air, makin senang pula nyamuk Aedes aegypti karena punya “lahan” untuk berkembang biak. Karena itu, segera keringkan genangan air di sekitar Anda. Oleskan juga losion anti-nyamuk untuk menghindari gigitan nyamuk demam berdarah.