Ini 7 Superfood dengan Indeks Glikemik Rendah untuk Penderita Diabetes
jpnn.com - Bagi penderita diabetes, menerapkan pola makan yang sehat sangat penting karena dapat membantu menurunkan gula darah atau membuatnya stabil. Triknya adalah memilih kombinasi makanan yang tepat dan seimbang. Untuk melakukan diet yang sehat, Anda harus mengerti terlebih dulu efek setiap makanan terhadap gula darah Anda.
Tidak semua makanan sehat itu sama. Sayur-sayuran hijau memang baik, tapi nutrisinya di dalamnya bervariasi. Di samping nutrisi, indeks glikemik (IG) dalam makanan bisa membantu Anda membuat pilihan yang sehat. IG mengukur seberapa cepat makanan akan meningkatkan gula darah.
Suatu makanan dinilai memiliki IG rendah jika skornya sebesar 55 atau kurang. Sedangkan makanan IG tinggi memiliki skor 70 atau lebih. Secara umum, makanan IG rendah adalah pilihan yang baik untuk penderita diabetes, karena membantu mengelola kadar glukosa darah.
Dilansir Healthline, berikut ini tujuh superfood dengan IG rendah yang dapat dipilih oleh penderita diabetes:
1. Tomat
Tomat kaya akan likopen, zat yang dapat mengurangi risiko berbagai macam penyakit yang salah satunya diabetes. Sebuah studi menemukan bahwa konsumsi 200 gram tomat mentah setiap hari mampu mengurangi tekanan darah pada diabetes tipe 2. Para peneliti menyimpulkan, konsumsi tomat dapat membantu mengurangi risiko kardiovaskular yang terkait dengan diabetes tipe 2.
2. Jeruk
Ragam jenis buah jeruk diketahui menyediakan sumber serat yang bagus. Sebuah penelitian menemukan bahwa makan buah jeruk dapat menurunkan risiko diabetes pada wanita. Jeruk rata-rata memiliki skor IG 40, sedangkan jus jeruk tanpa pemanis memiliki skor IG 50.