Ini Alasan Inara Rusli Langsung Sujud Syukur Setelah Sidang Putusan Cerai
Sebab bagaimanapun, Virgoun pernah menjadi bagian dari kehidupannya.
"Pasti, sebagai seorang muslim yang dididik dari kecil, saya menghormati orang yang lebih tua dan anak kecil di bawa saya, apalagi mereka pernah jadi bagian dari keluarga aku," tutur Inara.
Selain itu, menurutnya, silahturahmi memang harus dijaga sebaik mungkin. Atas alasan tersebut, dia akan tetap menjaga hubungan baik dengan mantan suaminya itu.
"Jadi, memang sudah sepantasnya menjalin silaturahmi, biar bagaimanapun mereka masih bagian keluarga aku," kata Inara Rusli.
Sebelumnya, Inara Rusli dan Virgoun resmi menikah pada 2014 silam. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai tiga orang anak. (mcr7/jpnn)