Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Cara Mengajukan Pinjaman Online dengan Mekanisme Untung Rugi

Sabtu, 19 Desember 2020 – 13:45 WIB
Ini Cara Mengajukan Pinjaman Online dengan Mekanisme Untung Rugi - JPNN.COM
Uang Rupiah. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Andaipun memiliki skor kredit yang buruk, pengajuan pinjaman online masih berpotensi untuk disetujui asal memenuhi segala persyaratan yang diberikan dan melakukan negosiasi.

Dengan begitu, Anda bisa menyampaikan alasan dan penyebab buruknya skor kredit yang dimiliki, serta meyakinkan pihak kreditur bahwa cicilan pinjaman online bisa dilunasi dengan lancar.

Yang menjadi nilai lebih lagi, sedikit sekali pinjaman online yang mewajibkan nasabah untuk memberikan agunan sebagai jaminan layanan.

Jadi, bagi Anda yang terkendala agunan saat mengajukan pinjaman konvensional, layanan pinjol ini tentu dapat menjadi jalan keluar untuk mengatasi masalah keuangan yang sedang dialami.

3. Kekurangan Memanfaatkan Pinjaman Online

Mengenai kekurangannya, pinjaman online cenderung memiliki suku bunga yang lebih tinggi ketimbang jenis pinjaman lainnya. Hal ini terjadi mengingat ringannya syarat pengajuan pinjol dan ditiadakannya ketentuan memberikan agunan bagi pihak peminjam. Karenanya, risiko yang dihadapi kreditur pinjaman online menjadi lebih tinggi.

Selain itu, pinjaman online lebih cocok dimanfaatkan bagi Anda yang membutuhkan bantuan dana dengan jumlah yang tidak terlalu besar dan berjangka pendek.

Saat telat membayar, tak jarang pula cicilan pinjaman online akan langsung membengkak akibat beban bunga yang tinggi serta adanya denda keterlambatan. Jadi, pertimbangkan dulu kekurangan pinjaman online ini sebelum memutuskan untuk memanfaatkannya.

Pinjaman online lebih mudah dijangkau oleh masyarakat karena bisa diajukan secara online dan memiliki persyaratan yang ringan tersebut,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close