Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Motif 3 Pengeroyok Imam Masjid di Serang, Astagfirullah

Jumat, 15 April 2022 – 23:04 WIB
Ini Motif 3 Pengeroyok Imam Masjid di Serang, Astagfirullah - JPNN.COM
Ilustrasi pengeroyokan yang menimpa imam masjid di Serang, Banten Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, SERANG - Polisi telah menangkap tiga orang terduga pelaku pengeroyokan terhadap seorang imam masjid di Pontang, Kabupaten Serang, Banten.

Ketiga orang yang diduga pengeroyok imam masjid itu masing-masing berinisial MM (45), RY (58) dan SP (49). Mereka merupakan saudara kandung.

Motif pengeroyokan diduga karena salah seorang pelaku tidak terima diingatkan sang imam untuk meluruskan saf dan merapikan pakaian.

Kapolres Serang AKBP Yudha Satria menyebut ketika pelaku ditangkap di rumah mereka, Desa Singarajan, Kecamatan Pontang.

AKBP Yudha menjelaskan kejadian itu berawal pada Jumat (25/3), saat salah satu pelaku MM sedang melaksanakan Salat Asar dan yang menjadi imamnya adalah korban.

"Kemudian korban menegur MM agar meluruskan barisan dan pakaian salat, tetapi MM tidak terima dan menceritakan kejadian tersebut kepada RY dan SP," ujar Yudha, Jumat (15/4).

Selanjutnya, pada hari yang sama seusai Salat Magrib, SP sudah menunggu korban di teras samping pintu masjid yang berlokasi di Desa Singarajan, Kecamatan Pontang.

Begitu melihat sang imam keluar masjid, pelaku MM langsung menarik baju korban.

Seorang imam masjid dikeroyok seusai Salat Magrib di Serang, Banten. Polisi sudah tiga pengeroyok. Motifnya mungkin bikin anda geleng kepala.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News