Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Nama Paling Diunggulkan Menjadi Cawapres Prabowo

Kamis, 03 Mei 2018 – 19:47 WIB
Ini Nama Paling Diunggulkan Menjadi Cawapres Prabowo - JPNN.COM
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto bersama Gubernur DKI Anies Baswedan (berbatik) dan calon gubernur Jawa Tengah Sudirman Said di Jakarta, Rabu (13/12). Foto: Miftahulhayat/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan paling diunggulkan sebagai calon wakil presiden mendampingi Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto, jika maju kembali sebagai capres di Pilpres 2019.

Kesimpulan tersebut merupakan hasil survei terbaru Indikator Politik Indonesia (IPI) yang dirilis di Jakarta, Kamis (3/5).

"Sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo, Anies Baswedan sedikit lebih diunggulkan oleh responden dari Jawa Barat. Selanjutnya AHY, Gatot Nurmantyo dan Ridwan Kamil," ujar Direktur Eksekutif IPI Burhanuddin saat merilis hasil survei di kantor IPI, Menteng, Jakarta Pusat.

Menurut Burhanuddin, responden yang memilih Anies persentasenya mencapai 15,1 persen.

Disusul Agus Harimurti Yudhoyono (10,8 persen), Gatot Nurmantyo (10,1 persen) dan Ridwan Kamil (8,7 persen).

"Hasil ini tidak berbeda jauh dengan pilihan responden dari Jawa Tengah. Anies (15,4 persen) dan AHY (13,7 persen).

Untuk urutan ketiga terdapat nama Sri Mulyani (11,6 persen), Gatot (7,7 persen) dan Ridwan Kamil (4,8 persen)," ucapnya.

Untuk diketahui, survei IPI dilaksanakan pada 25-31 Maret 2018 lalu. Jumlah sampel pada survei nasional mencapai 1200 responden.

Ada dua nama dipilih warga dalam survei IPI yang dianggap cocok sebagai cawapres Prabowo Subianto

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News