Ini yang Bikin Komunitas Pekerja Seni Dukung Agus-Sylvi
jpnn.com - JAKARTA - Komunitas pekerja seni yang tergabung di Lingkar Profesional Jakarta menyatakan dukungan terhadap pasangan calon Gubernur DKI Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni.
Dukungan diberikan setelah dinilai paslon yang diusung Koalisi Cikeas tersebut, memiliki kecakapan mumpuni menjawab kebutuhan para pekerja seni ketika nantinya terpilih.
"Selama ini kami menilai, pembangunan infrastruktur dan ekonomi belum disertai pembangunan pusat aktualisasi diri bagi para pekerja seni di Jakarta. Karena itu, kami merasa pasangan Agus-Sylvi memiliki kriteria yang tepat untuk menjawab persoalan ini," ujar Ketua Komunitas Pekerja Seni Jakarta, Robi Gustian, Sabtu (26/11).
Robi mencontohkan seperti pagelaran seni Betawi "Palang Pintu". Karena keterbatasan tempat aktualisasi, biasanya baru digelar saat ada pesta pernikahan atau event-event kegiatan tertentu.
Di luar itu, jarang sekali ditampilkan. Sehingga tak heran banyak generasi muda mulai melupakan akar budaya warisan nenek moyang.
"Kami meyakini, pencarian penghidupan yang layak di Jakarta dapat berpengaruh pada peningkatan kepenatan masyarakat. Sehingga perlu dibuat akses yang cukup untuk melepas kepenatan, berupa hiburan yang disajikan profesional pekerja seni di Jakarta," kata Robi.
Robi yakin, Agus-Sylvi nantinya bisa memenuhi harapan para pekerja seni.
Selain itu juga diyakini bakal menjadi pemimpin yang adil, memiliki adab yang baik, konsisten dalam berkomunikasi dan memiliki kecakapan dalam memimpin.(gir/jpnn)