Inilah Pentingnya Menjaga Kesehatan Kulit Selama Pandemi
jpnn.com, JAKARTA - Pandemi virus corona atau Covid-19 membuat kita harus beraktivitas dari rumah, baik dalam bekerja, belajar, hingga beribadah. Pada masa ini, kulit berpotensi mengalami kerusakan.
Pasalnya, kebiasaan yang berubah seperti menjadi lebih sering mencuci tangan, mennggunakan hand sanitizer, dan beraktivitas di ruang ber AC, ditambah rasa stres berpotensi menyebabkan kerusakan kulit pada orang dewasa dan anak-anak.
Oleh sebab itu, dokter Irmadita Citrashanty Sp. KK, menekankan pentingnya menjaga kesehatan kulit selama masa di rumah saja.
"Merawat kulit selama pandemi Covid-19 sangat perlu dilakukan, meski kita beraktivitas di dalam rumah. Melakukan perawatan kulit secara rutin selama masa pandemi Covid-19 dapat dilakukan secara mandiri di rumah tanpa harus pergi ke klinik kecantikan," ujar dokter Irmadita yang juga pengusaha sukses asal Surabaya.
Dokter spesialis Kulit dan Kelamin lulusan Fakultas Kedoteran Universita Airlangga ini mengatakan, ada beberapa hal utama dalam merawat kulit.
Di antaranya, melakukan perawatan kulit dari dalam dengan mengonsumsi banyak air putih, buah-buahan dan sayur sebagai antioksidan, mengurangi makanan berminyak, menghindari begadang dan stress.
Sedangkan perawatan dari luar dengan cara mencuci wajah, melakukan eksfoliasi, mengoleskan pelembap yang sesuai dengan jenis kulit, dan memberikan proteksi yaitu dgn selalu menggunakan tabir surya meskipun di rumah saja.
Apalagi dalam keadaan pandemi kita harus sering menggunakan masker dalam waktu yang cukup lama, hal ini berpotensi menimbulkan masalah pada wajah yaitu salah satunya jerawat.