Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Instruksi Tegas Kemendikbudristek atas Meninggalnya Mahasiswi UPN Veteran Jakarta

Kamis, 02 Desember 2021 – 00:05 WIB
Instruksi Tegas Kemendikbudristek atas Meninggalnya Mahasiswi UPN Veteran Jakarta - JPNN.COM
Rektor UPNVJ Dr Erna Hernawati memberikan penjelasan kepada mahasiswa soal kematian salah satu menwa. Foto Humas UPNVJ

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyesalkan kejadian yang menimpa mahasiswi UPN Veteran Jakarta yang meninggal dunia usia mengikuti kegiatan Resimen Mahasiswa (Menwa) Jayakarta pada 25 September lalu.

"Kami menyesalkan kejadian yang menimpa ananda Fauziyah Nabilah," kata Plt Dirjen Diktiristek Nizam di Jakarta, Rabu (1/12).

Kemendikbudristek melalui Ditjen Diktiristek telah berkoordinasi dengan pihak terkait dan meminta rektor UPNVJ segera membentuk tim investigasi untuk melakukan penyelidikan demi mengetahui penyebab meninggalnya Fauziyah Nabilah.

Nizam juga mengingatkan seluruh kampus agar meningkatkan bimbingan profesional dengan SOP K3 yang baik untuk setiap kegiatan kemahasiswaan yang mengandung risiko tinggi.

"Kemendikbudristek mengimbau agar semua pihak bersabar menunggu hasil penyelidikan dan tidak terhasut oleh isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan," pungkasnya.

Kasus kematian almarhumah Fauziyah ini menjadi ramai di publik karena mahasiswa UPN Veteran Jakarta menuntut pihak rektorat transparan atas kasus yang sudah berlangsung dua bulan itu.

Puncaknya aksi unjuk rasa mahasiswa pada 30 November 2021.

Rektor UPNVJ Dr Erna Hernawati yang menemui para demonstran menyampaikan telah mengundang pihak-pihak yang terlibat, termasuk keluarga almarhumah secara daring untuk mendapatkan kronologi kejadian tersebut.

Plt Dirjen Diktiristek Kemendikbudristek menyesalkan kasus meninggalnya mahasiswi UPN Veteran Jakarta usai kegiatan menwa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close