Irjen Ahmad Dofiri: Ada Petir Menyambar Saat Kilang Minyak Pertamina di Indramayu Bocor
jpnn.com, JAKARTA - Kapolda Jawa Barat Irjen Ahmad Dofiri mengatakan saat ini pihaknya masih mengusut penyebab kebakaran kilang minyak Pertamina di Balongan, Indramayu, Jabar, Senin (29/3) dini hari.
Dari pemeriksaan awal, Dofiri menyebut sempat terjadi kebocoran pada kilang dan sambaran petir.
"Sumber apinya belum bisa dipastikan hanya saja pada saat dalam penanganan kebocoran (kilang), terjadi petir yang menyambar,” kata Dofiri saat dihubungi, Senin.
Dofiri sendiri saat ini sudah ada di Indramayu memantau proses pemadaman dan penanganan di lokasi.
“Mudah-mudahan api bisa segera padam," tambah Dofiri.
Selain Dofiri, Tim Puslabfor Mabes Polri juga dikerahkan ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Proses olah TKP berlangsung setelah proses pemadaman dan pendinginan selesai dilakukan.
Diketahui, kebakaran terjadi pada satu tangki minyak di kilang RU VI Balongan, Kabupaten Indramayu, yang hingga kini belum dapat dipadamkan. (cuy/jpnn)