Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Irjen Iqbal Minta Jajaran Siaga Penuh Atasi Bencana Alam

Selasa, 22 November 2022 – 19:29 WIB
Irjen Iqbal Minta Jajaran Siaga Penuh Atasi Bencana Alam - JPNN.COM
Gubernur Riau Syamsuar dan Kapolda Riau Irjen Iqbal dalam kegiatan apel gelar pasukan kesiapsiagaan penanganan bencana alam Riau 2022, Selasa (22/11). Foto: Bid Humas Polda Riau

"Alhamdulillah, sampai hari ini belum begitu bisa dikatakan rawan, tetapi mapping kami dari tahun ke tahun tiga kabupaten/kota itu yang kami waspadai," jelas dia.

Mantan Kadiv Humas Polri itu juga menyampaikan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dan Kampar juga harus diwaspadai.

Sementara itu, Gubernur Riau Syamsuar mengatakan sebentar lagi Indonesia memasuki perayaan Natal dan Tahun Baru.

"Untuk itu juga perlu menyiapkan apel kesiapsiagaan dalam rangka menghindari terjadinya bencana banjir, longsor, dan lainnya," jelas Syamsuar.

Diketahui, beberapa daerah di Riau telah terjadi banjir. Syamsuar mengimbau masyarakat di daerah-daerah rawan bencana alam seperti banjir, longsor, dan angin puting beliung untuk siap siaga atau waspada.

Jika terjadi bencana alam, Syamsuar meminta masyarakat tidak sungkan dan segera melapor atau menghubungi pemerintah setempat, baik kepala desa, lurah, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas.

"Untuk itulah hari ini kami melaksanakan apel siaga bersama TNI/Polri dalam rangka jika nanti terjadi bencana kita sudah siap," pungkas Syamsuar. (tan/JPNN)


Dalam menghadapi bencana, kata Kapolda Riau Irjen Iqbal, langkah pencegahan sangat penting.

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close