Irjen Kemendikbud Haryono Berniat Mundur
Banyak Rekomendasi MandulMinggu, 19 Mei 2013 – 05:04 WIB
Selain urusan investigasi ujian nasional (unas) dan pemecatan sejumlah rektor PTN, Haryono ternyata telah melayangkan rekomendasi lain kepada Mendikbud. Yakni rekomendasi pencopotan sejumlah pejabat tinggi Kemendikbud di bidang kebudayaan. Rekomendasi ini keluar setelah mereka mencium ada praktek korupsi di Ditjen Kebudayaan.
Dugaan ini muncul setelah tim Itjen memeriksam APBN-P 2012 Ditjen Kebudayaan senilai Rp 700 miliar. Dugaan pidana muncul dari penentuan EO (event organizer) pemenang tender even-even kebudayaan.
"Intervensinya kuat sekali dalam mengatur pemenang tender," kata dia. Menurut Haryono, agenda bidan kebudayaan APBN-P 2012 banyak sekali. Kucurangan tender ini kabarnya berpotensi merugikan negara puluhan miliar.