Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Irma Pesimistis Meski Ferdy Sambo Cs Dites Pakai Lie Detector, Begini Kalimatnya

Kamis, 08 September 2022 – 01:00 WIB
Irma Pesimistis Meski Ferdy Sambo Cs Dites Pakai Lie Detector, Begini Kalimatnya - JPNN.COM
Ketua Komunitas Civil Society Irma Hutabarat pesimistis lima tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J, memberikan keterangan jujur, meskipun menggunakan alat lie detector atau tes poligraf. Ilustrasi Foto: Mesya/JPNN.com

"Tak masuk akal pembunuh yang berbohong dan menghilangkan barang bukti, lalu mangkir tak mau ditahan, tiba-tiba jujur," pungkas Irma Hutabarat.

Sebelumnya, Tim Khusus (Timsus) Polri memeriksa lima tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir J menggunakan alat lie detector atau tes poligraf.

Kelima tersangka itu, yakni Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bharada Richard Eliezer, Bripka Ricky Rizal, dan Kuat Ma'ruf.

Timsus juga memeriksa saksi Susi, asisten rumah tangga Ferdy Sambo dan Putri, dengan metode yang sama.

Dari keenam itu, Putri Candrawathi, Bharada Richard Eliezer, Bripka Ricky Rizal, Kuat Ma'ruf, dan Susi telah menjalani tes poligraf.

Polri juga telah menerima hasil tes poligraf Bharada Richard, Bripka Ricky, dan Kuat.

Direktur Tindak Pidana Umum Brigadir Jenderal Andi Rian Djajadi mengatakan hasil polygragh test tersebut menyatakan tiga tersangka itu jujur saat memberikan keterangan dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Hanya saja, jenderal bintang satu itu tak menjawab saat ditanyai akurasi tes terhadap tiga tersangka tersebut apakah dijamin seratus persen.

Irma Hutabarat menganggap selama ini polisi melindungi Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close