Islamofobia
Oleh: Dhimam Abror DjuraidBagi negara kapitalis liberal seperti Amerika, isu komunisme menjadi dagangan yang sangat laris untuk dijual.
Muncullah Senator Joseph McCarthy pada 1950 yang mengatakan bahwa dia punya data mengenai 200 orang pegawai Departemen Luar Negeri Amerika Serikat yang tercatat sebagai anggota partai komunis.
McCarthy menyerukan perang melawan komunisme dan menimbulkan ketakutan nasional yang meluas.
McCarthy mengatakan bahwa Departemen Luar Negeri sudah dibajak dan disusupi kekuatan komunis, karena itu kebijakannya harus diwaspadai.
Sejak itu ketakutan terhadap komunisme menjadi histeria nasional, dan McCarthy menjadi salah satu politisi yang paling terkenal di seluruh negeri.
Data McCarthy tidak pernah dibuka ataupun diverifikasi.
Data itu juga seringkali naik turun, kadang ia menyebut angka lebih rendah, kadang lebih tinggi.
Akan tetapi, gaya oratoris McCarthy yang meyakinkan membuat publik percaya.