Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Istri SYL Mengaku Tak Pernah Beli Tas Mahal Sejak 2015

Rabu, 29 Mei 2024 – 15:08 WIB
Istri SYL Mengaku Tak Pernah Beli Tas Mahal Sejak 2015 - JPNN.COM
Ilustrasi - Mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) dalam sidang pemeriksaan saksi kasus pemerasan dan gratifikasi lingkungan Kementan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (8/5/2024). (ANTARA/Agatha Olivia Victoria)

Ayun mengaku sudah tidak membeli tas sejak 2015. Dia juga menyampaikan ada instruksi dari Ibu Negara Iriana Jokowi untuk membeli tas UMKM.

"Jadi, dilarang barang luar atau bukan merek Indonesia. Oleh karena itu, sudah lama (tas) itu saya simpan," ungkap Ayun.

Di persidangan sebelumnya, Senin (27/5), tim jaksa KPK menampilkan bukti tas Dior yang berhasil disita penyidik dari rumah dinas SYL. Tas tersebut diduga milik Ayun, tetapi dibantah.

Sementara itu, saksi Raden Kiky Mulya Putra selaku mantan Kepala Sub Bagian Rumah Tangga Pimpinan Biro Umum dan Pengadaan Kementerian Pertanian mengungkapkan SYL pernah membebani anggaran kementerian untuk membeli tas Dior. Dua tas yang dibeli seharga Rp105 juta.

SYL didakwa atas kasus dugaan pemerasan hingga mencapai Rp44.546.079.044 dan gratifikasi dianggap suap sejumlah Rp40.647.444.494 selama periode 2020-2023.

Tindak pidana itu dilakukan SYL bersama-sama dengan dua terdakwa lainnya yaitu Sekretaris Jenderal Kementan Kasdi Subagyono dan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Kementan Muhammad Hatta.

SYL juga diproses hukum KPK atas kasus dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). Kasus tersebut masih bergulir di tahap penyidikan. (tan/jpnn)


Istri Syahrul Yasin Limpo (SYL), Ayun, mengaku sudah tidak membeli tas sejak 2015

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close