Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Isyana Sarasvati Mengaku Fan dengan Nicolas Saputra, Biasanya Lihat di Layar Lebar

Selasa, 18 Januari 2022 – 09:26 WIB
Isyana Sarasvati Mengaku Fan dengan Nicolas Saputra, Biasanya Lihat di Layar Lebar - JPNN.COM
Nicholas Saputra dan Isyana Sarasvati saat peluncuran Kopi Kenangan Hanya Untukmu di Jakarta, Senin, (17/1/2022) (ANTARA/Suci Nurhaliza)

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Isyana Sarasvati tidak menyangka bisa kerja bareng dengan Aktor Nicholas Saputra.

Pasalnya, wanita berusia 25 tahun itu mengaku sangat fan dengan Nicholas Saputra sejak kecil.

"Natap Nicholas Saputranya tegang. Nicholas Saputra yang aku lihat dari kecil. Biasanya aku lihat di layar lebar," kata Isyana saat bertemu wartawan di Jakarta, dikutip Selasa, (17/1).

Dia mengatakan tidak menyangka setelah belasan tahun bisa bekerja bareng bersama pemeran Film Ada Apa dengan Cinta itu.

"Bisa berproyek bareng itu seperti sebuah angan-angan yang aku rasa impossible tetapi ternyata possible," imbuh Isyana.

Menurut Isyana, pihanya sempat membuat sebuah video bersama yang membicarakan Nochilas Saputra. Namun, tidak disangka, Isyana bisa kerja bareng bersama Nicholas.

"Pada akhirnya mereka (temannya,red) bilang 'cie akhiinya satu proyek' gitu," lanjut dia.

Isyana Sarasvati dan Nicholas Saputra terlibat dalam satu proyek dan syuting iklan Kopi Kenangan Hanya Untukmu.

Penyanyi Isyana Sarasvati mengaku sangat mengidolakan sosok Nicholas Saputra sejak kecil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News