Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Di Depan Deddy Corbuzier, Prabowo Beber Alasannya Mau Jadi Pembantu Jokowi

Minggu, 13 Juni 2021 – 19:41 WIB
Di Depan Deddy Corbuzier, Prabowo Beber Alasannya Mau Jadi Pembantu Jokowi - JPNN.COM
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto Djojohadikusumo menceritakan kesediaannya menjadi pembantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di kabinet.

Rival Jokowi di Pilpres 2014 dan 2019 itu membeber alasannya mau menjadi menteri pertahanan di Kabinet Indonesia Maju saat menjadi tamu untuk kanal Deddy Corbuzier di YouTube yang ditayangkan pada hari ini (13/6).

Awalnya, Deddy bertanya kepada Prabowo. "Tiba-tiba Bapak diangkat jadi Menhan, banyak orang kecewa, kesal, kok mau begitu?" ujar Deddy.

Baca Juga:

Prabowo pun menanggapi pertanyaan eks presenter Hitam Putih itu. Mantan Danjen Kopassus itu mengaku sering memperoleh pertanyaan serupa.

"Saya juga enggak mengerti kok orang banyak yang bertanya seperti itu," ujar Prabowo.

Mantan tentara dengan pangkat terakhir letnan jenderal itu menganalogikan persaingannya dengan Jokowi seperti pertandingan olahraga.  Menurutnya, kalah dalam pertandingan bukan berarti harus menjadi lawan bagi pemenang.

"Coba, kita ingat waktu di sekolah, ikut adu lari ada yang menang, ada yang kalah. OK lu dapat piala. Gue main sepak bola, tim gue kalah. Apa kita main gebuk-gebukan? Ya itu adalah menurut saya IQ yang sangat rendah," katanya.

Prabowo menegaskan bahwa dirinya dan Jokowi memiliki tujuan yang sama, yakni mengabdi pada Indonesia. Oleh karena itu, Prabowo memutuskan mau bekerja sama demi mewujudkan hal tersebut.

Prabowo Subianto membeberkan alasannya bergabung menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) dalam pemerintahan Presiden Jokowi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News