Jateng di Rumah Saja, Wihaji: Apa Gunanya Kalau Berikutnya Tidak Patuh Protokol Kesehatan
Menurut dia, hal yang terpenting saat ini adalah bagaimana lebih mengintensifkan lagi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 dalam melakukan operasi yustisi masker agar rakyat tetap patuh terhadap protokol kesehatan.
Kemudian, lanjut dia, pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) dengan membatasi jam operasional pengunjung warung makan, restoran, wisata, dan lainnya.
Selain itu, kata dia, masyarakat juga diharapkan menggunakan layanan pesan antar untuk mengurangi kerumunan, baik di pusat perbelanjaan maupun warung makan.
"Kunci utama protokol kesehatan adalah lebih mengintensifkan untuk memakai masker dan cuci tangan dengan menggunakan sabun. Apa gunanya dua hari di rumah saja kalau hari berikutnya tidak patuh prokes. Justru menunggu hari saja akan muncul masalah baru," katanya. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini: