Jelang Babak Semifinal, Satu Pebasket Putri DKI Jakarta Positif Covid-19
Andrew mengaku penanganan Covid-19 di klaster Mimika sudah cukup baik dan mengikuti aturan Kemenkes.
“Secara keseluruhan penanganan Covid-19 sudah baik,” tuturnya.
Satu pemain DKI Jakarta yang positif Covid-19 kemungkinan tidak bisa mengikuti pertandingan pada laga semifinal Kamis, (7/10).
Tim putri DKI Jakarta sudah memastikan diri lolos ke babak semifinal sebagai runner-up Grup Y usai menang melawan Papua dengan skor 85-30, Senin.
Shabrina Putri Rizki menjadi bintang pada laga tersebut dengan mencetak 15 poin.
Disusul Fransisca Walandouw dan Jesslyn Angelique masing-masing menambahkan 12 poin. Dari bangku cadangan, Lula Maria Amanda menyumbang 11 poin untuk tim DKI Jakarta.
DKI Jakarta lolos ke babak semifinal dengan menduduki peringkat kedua klasemen di bawah Sulawesi Selatan.
Pada babak semifinal DKI Jakarta sudah ditunggu oleh Jawa Timur yang menjadi juara Grup X.