Jelang Big Match, Sriwijaya Hadapi Singo Edan Tanpa Beto
jpnn.com - PALEMBANG - Sriwijaya FC akan menghadapi Arema Cronus dalam laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016 di pekan ke 15.
Sayangnya, Laskar Wong Kito, sebutan Sriwijaya FC, harus pasrah tidak akan diperkuat satu bomber andalanya Alberto "Beto" Goncalves. Pencetak Quatrick laga PS TNI itu, terpaksa absen karena terkena akumulasi kartu.
Hingga pekan ke 14 kompetisi TSC, Beto sudah mengantongi tiga kartu kuning. Satu didapat saat bersua Persib Bandung (30/4), Bhayangkara Surabaya United (22/5), dan terakhir saat hadapi PS TNI (6/8).
Secara regulasi akumulasi kartu di kompetisi TSC, pemain yang sudah mengantongi tiga kartu kuning mendapat sanksi larangan main di pertandingan pekan depan. Selanjutnya pemain tersebut langsung mendapat ganjaran larangan main, dengan akumulasi dua kartu kuning.
Menanggapi hal tersebut pelatih Sriwijaya FC Widodo Cahyono Putro, berusaha tenang.
"Kalau memang sudah aturannya seperti itu ya mau bagaimana lagi, tentu kita harus terima aturan yang ada," ungkap Widodo seperti diberitakan Sumatera Ekspress (Jawa Pos Group) hari ini (8/8).
Mau tak mau, ini jelas akan jadi pukulan telak Laskar Wong Kito, mengingat Beto salah satu andalan pos depan. Bomber Brasil juga salah satu pasangan terkuat Hilton Moreira dalam urusan membobol gawang.
Jika tanpa pengkoleksi 8 gol jersey kuning itu, lini depan bisa jadi sedikit lebih tumpul. Apa lagi SFC punya target tinggi untuk kembali menggondol tiga poin, saat bersua Singo Edan demi memangkas jarak poin di kalsmen tiga besar TSC.