Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jelang Pemilu, Waspada Isu SARA Lebih Berbahaya dari Politik Uang

Jumat, 28 Januari 2022 – 19:30 WIB
Jelang Pemilu, Waspada Isu SARA Lebih Berbahaya dari Politik Uang - JPNN.COM
Ilustrasi politik uang. Foto: Pixabay

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal Rekat Indonesia Raya Heikal Safar mengkritisi ucapan dari para tokoh elite politik Senayan yang memainkan isu seputar Suku, Agama, Ras Antar Golongan (SARA).

Menurutnya, cara itu murahan dan menimbulkan kegaduhan dan disintegrasi bangsa Indonesia.

"Saya sebagai Sekjen Rekat Indonesia Raya sangat gerah melihat pola dan tingkah laku yang memainkan isue SARA dari beberapa gelintir elite politik Senayan yang tidak mencerminkan sebagai seorang dewan yang dihormati dan lebih berpendidikan, yang seharusnya fokus untuk mengganyang para koruptor sampai ke akar-akarnya," tegas Heikal di Jakarta pada Jumat (28/1).

Heikal menegaskan demi menjaga persatuan Indonesia dan menjaga kerukunan antarumat beragama, maka penghinaan terhadap suku, agama, ras dan antar golongan (SARA) wajib dihentikan. Selain itu, pelakunya harus segera diproses hukum secara adil.

"Sesama anak bangsa Indonesia harus saling mendukung dan berkolaborasi demi terciptanya Indonesia Maju yang membanggakan warga dunia," kata Sekjen Rekat Indonesia Raya, Heikal Safar.

Dia khawatir isu SARA menjadi bahan yang digunakan elite politik jelang pesta demokrasi Indonesia yaitu pilkada, pileg dan pilpres serentak 2024.

"Politik SARA itu jauh lebih buruk dari pada politik uang karena dampaknya dapat memecah belah persatuan bangsa Indonesia," pungkasnya. (flo/jpnn)

Khawatir isu SARA menjadi bahan yang digunakan elite politik jelang pesta demokrasi Indonesia yaitu pilkada, pileg dan pilpres serentak 2024.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close