JK Boleh Maju Capres Asal Izin Ical
Selasa, 31 Juli 2012 – 01:41 WIB
JAKARTA - Langkah Ketua Umum Partai Golkar (PG), Aburizal Bakrie, sebagai calon presiden (Capres) 2014 dari PG sudah tak bisa diutak-atik lagi. Tapi bila ada kader PG yang akan mencalonkan atau dicalonkan partai lain, Golkar tidak akan mempermasalahkannya. Politisi PG, Nudirman Munir, menyatakan bahwa pemecatan kader partai berlambang beringin yang ingin atau akan dicalonkan sebagai capres dari partai lain diupayakan tidak terjadi. "Kalau mengenai pencapresan (Aburizal) itu kan sudah final ya. Itu sudah tidak bisa lagi kita utak-atik," kata Nudirman, Senin (30/7), kepada wartawan, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Hanya, kata dia, sebaiknya ada kebijaksanaan dari PG terhadap kadernya yang mencalonkan diri atau diusung partai lain sebagai capres. "Ya mudah-mudahan dalam waktu dekat ada rapat pleno, ya insya Allah saya akan berusaha memperjuangkan agar pemecatan ini jangan sampai terjadi kalau ada perbedaan pendapat," katanya lagi.
Nudirman mengingatkan, kader seharusnya memang loyal mengikuti keputusan partai, termasuk dalam hal capres. "Tapi, kalau ada kader Golkar dicalonkan oleh partai lain untuk jadi capres, menurut saya itu bukan suatu kesalahan, apalagi kalau yang bersangkutan meminta izin," ujarnya.
JAKARTA - Langkah Ketua Umum Partai Golkar (PG), Aburizal Bakrie, sebagai calon presiden (Capres) 2014 dari PG sudah tak bisa diutak-atik lagi. Tapi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Polres Pematangsiantar Siap Berikan Keamanan di TPS Saat Pilkada Berlangsung
Senin, 25 November 2024 – 17:43 WIB - Pilkada
Temuan Perludem: Ribuan Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024
Senin, 25 November 2024 – 17:32 WIB - Pilkada
BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Soal Spanduk Kontroversial, Sanksi Menanti
Senin, 25 November 2024 – 16:57 WIB - Pilkada
Irjen Karyoto Sebut Ada 6 TPS Sangat Rawan di Jakarta
Senin, 25 November 2024 – 16:55 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
Tahun Depan, Sebegini Jumlah Guru ASN & Honorer yang Dapat Tunjangan, Lainnya Sabar
Senin, 25 November 2024 – 12:57 WIB - Pendidikan
Wahai Guru PNS, PPPK & Honorer, Inilah Poin-poin Penting Pidato Mendikdasmen
Senin, 25 November 2024 – 14:54 WIB - Musik
Sheila On 7 Akhirnya Mempersembahkan Memori Baik
Senin, 25 November 2024 – 13:35 WIB - Kriminal
Suami di Gresik Diduga Lakukan KDRT Kepada Istri Gunakan Sajam, Korban Tewas
Senin, 25 November 2024 – 15:35 WIB - Humaniora
Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional
Senin, 25 November 2024 – 15:42 WIB