Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Pengin Postur APBN 2021 Tahan Dampak Pandemi Global

Selasa, 28 Juli 2020 – 16:29 WIB
Jokowi Pengin Postur APBN 2021 Tahan Dampak Pandemi Global - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo menggelar rapat terbatas tentang Rancangan Postur Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun 2021 melalui telekonferensi, Selasa (28/7). Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo meminta jajarannya menyusun rancangan postur APBN 2021 tahan dengan dampak pandemi global.

Pria yang akrab disapa Jokowi itu menilai situasi global hingga kini masih berkembang sangat dinamis yang melanda setidaknya 215 negara di dunia yang makin menimbulkan ketidakpastian terhadap ekonomi dunia.

"Kita tetap harus waspada terhadap berbagai kemungkinan dan antisipasi terhadap risiko terjadinya gelombang kedua serta masih berlanjutnya ketidakpastian ekonomi global di tahun 2021," kata dia melalui telekonferensi dari Istana Bogor, pada Selasa (28/7).

Meski demikian, Jokowi mengatakan, dalam proyeksi terbaru dari lembaga global yang diperolehnya, Indonesia diproyeksikan masuk ke dalam kelompok negara dengan pemulihan ekonomi tercepat setelah Tiongkok.

Namun, dalam arahannya, Jokowi meminta jajarannya untuk tetap waspada dan mampu mengantisipasi setiap kemungkinan.

Dalam laporan yang diterima Jokowi, OECD memprediksi pada 2021 mendatang perekonomian global akan mulai kembali pulih dengan tingkat pertumbuhan sebesar 2,8 hingga 5,2 persen.

IMF bahkan memprediksi pertumbuhan ekonomi di tahun mendatang akan mencapai angka 5,4 persen.

"Saya kira kalau perkiraan ini betul, kita akan berada pada posisi ekonomi yang juga mestinya itu di atas pertumbuhan ekonomi dunia," kata Jokowi.

Presiden Jokowi mengatakan pemerintah perlu mendorong belanja untuk menjadi daya ungkit perekonomian masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Jokowi  APBN  Pandemi 
X Close