Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kabar Terbaru Kondisi Rektor IPB yang Terpapar Covid-19

Selasa, 22 September 2020 – 00:14 WIB
Kabar Terbaru Kondisi Rektor IPB yang Terpapar Covid-19 - JPNN.COM
Rektor IPB University Arif Satria. Foto: Radar Bogor

jpnn.com, BOGOR - Rektor IPB University Arif Satria menjalani isolasi di Rumah Sakit EMC Sentul, Kabupaten Bogor, setelah dinyatakan positif Covid-19.

Arif membagikan video dirinya sedang berada di rumah sakit, sambil mengenakan masker dan duduk di atas tempat tidur RS EMC Sentul.

“Setelah satu hari menjalani isolasi mandiri di rumah, saya memutuskan untuk dirawat di rumah sakit untuk dicek segala sesuatunya,” kata Arif.

Dia juga mengaku kondisinya semakin sehat dan segar. Tidak lupa dia memohon doa dari seluruh masyarakat Indonesia agar bisa kembali sehat dan beraktivitas normal.

“Alahamdulillah kondisi saya semakin segar, semakin sehat. Mohon doanya semoga cepat pulih, cepat sembuh,” kata Arif.

“Kita juga doakan rekan-rekan kita yang sedang sakit di rumah sakit, segera dipulihkan dan kita berharap Covid-19 bisa cepat berakhir,” katanya.

Sebelumnya, Arif mengetahui positif Covid-19 saat dia melakukan tes usap (swab) pada Jumat (18/9).

Meski begitu, Arif mengaku kondisi fisiknya dalam keadaan baik dan tetap bertugas sebagai rektor secara virtual.

Rektor IPB Arif Satria menjalani isolasi di Rumah Sakit EMC Sentul Bogor setelah dinyatakan positif Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News