Kabupaten Puncak Dilanda Kelaparan
Senin, 19 Oktober 2009 – 08:35 WIB
Dia menyebutkan, jumlah warga di distrik itu mencapai 12.000 jiwa. Akibat dari bencana kelaparan itu, beberapa masyarakat sudah terkena penyakit seperti kekurangan gizi serta perut cacingan, sehingga untuk sementara masyarakat di sana dilarikan ke RSUD Nabire. Dia menjelaskan hal itu sambil memperlihatkan foto-foto masyarakat yang terkena bencana kelaparan.
Bupati Puncak Simon Alom,S,Sos tidak membantah bencana kelaparan telah melanda wilayahnya. Dia katakan, pihaknya sudah mengambil langkah-langkah dalam rangka menindaklanjuti bencana tersebut, dengan cara turun langsung mengecek ke lapangan. "Hasilnya memang sesuai dengan yang disampaikan oleh Kepala Distrik Agandugume, untuk itulah saya langsung membawa Kadistrik tersebut untuk menceritakan secara langsung apa yang terjadi di masyarakatnya di sana," katanya.