Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kaca Mobil Dokter Dipecahkan Orang Tak Dikenal

Rabu, 30 Agustus 2017 – 21:30 WIB
Kaca Mobil Dokter Dipecahkan Orang Tak Dikenal - JPNN.COM
Kondisi kaca mobil tampak hancur usai mengalami penyerangan. Foto: Pojokbandung

Sekadar untuk diketahui, jika ukuran pecahan kaca besar, alat yang digunakan adalah benda tumpul atau linggis.

Jika ukurannya kecil atau pecah berkeping-keping, alat yang biasa digunakan adalah busi motor.

Meski kerugian materiil yang diderita korban tidak seberapa, polisi tetap berfokus mengejar pelaku.

Apalagi, Heri mengaku telah mengantongi sejumlah ciri utama para pelaku. Hasil olah TKP yang sudah dilakukan pada Selasa dini hari (29/8) menjadi modal utama.

"Kejahatan pasti ninggalin jejak. Kami sudah kantongi semua," kata Heri.

Kejadian itu menambah daftar insiden pecah kaca di area Surabaya Timur.

Perburuan polisi hingga kini belum membuahkan hasil.

Berdasar data yang dimiliki Jawa Pos, dalam sebulan terakhir telah terjadi insiden serupa empat kali. (mir/c9/fal/jpnn)

Sebuah mobil Honda Jazz yang diparkir di depan rumah di Jalan Tenggilis Mejoyo Utara menjadi sasaran pelaku pecah kaca, kemarin.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close