Kadin Usulkan Bangun Industri Hulu
Rabu, 04 Maret 2009 – 08:41 WIB
Berdasar data Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim, nilai impor Jatim Januari lalu USD 541,346 juta atau turun 21,87 persen dibandingkan bulan sebelumnya sebesar USD 692,919 juta. Sedangkan nilai ekspor nonmigasnya mencapai USD 740,033 juta atau turun 1,07 persen dibandingkan Desember 2008 sebesar USD 748,017 juta.
Komoditas utama impor Jatim pada Januari adalah mesin dan pesawat mekanik senilai USD 110,004 juta atau sekitar 20,32 persen dari total nilai impor. Lalu, gandum senilai USD 50,179 juta. Selanjutnya, besi dan baja senilai USD 41,206 juta.