Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kakatua di Australia Bisa Membuka Penutup Tempat Sampah Milik Warga

Selasa, 27 Juli 2021 – 23:33 WIB
Kakatua di Australia Bisa Membuka Penutup Tempat Sampah Milik Warga - JPNN.COM
Burung-burung Kakatau di perkotaan mencari makanan dengan cara membuka penutup tempat sampah setelah meniru satu sama lain. (Supplied: Barbara Klump/Max Planck Institute of Animal Behavior)

"Ini jadi bukti mereka memenangkan upaya bertahan hidup di wilayah perkotaan," kata Dr Richard Major dari Museum Australia, yang menulis laporan tersebut.

Aksi Kakatua membuka tempat sampah

Penelitian ini bermula ketika Dr Major melihat seekor Kakatua dengan cekatan membuka penutup tempat sampah di daerah Stanwell Park, pada tahun 2015.

Dengan kamera ponsel, dia merekam aksi burung itu mengangkat penutup tempat sampah yang berat dengan paruh dan kakinya.

Dr Major penasaran, apakah perilaku ini disebabkan oleh faktor genetika atau merupakan keterampilan yang dipelajarinya.

Dia mengirim videonya ke Lucy Aplin, yang mempelajari perilaku sosial pada hewan di Institut Perilaku Hewan Max Planck di Jerman.

Pada tahun 2018, tim peneliti ini mengadakan survei online untuk warga di pinggiran kota Sydney dan Wollongong di New South Wales.

Survei berlangsung selama dua tahun, menanyakan kepada warga apakah mereka pernah melihat Kakatua membuka tempat sampah.

Sebelum survei dilakukan, burung Kakatua yang bisa membuka tempat sampah tertutup hanya dilaporkan di tiga wilayah pinggiran kota.

Setelah mengamati perilaku burung kakaktua liar, terjawab dari siapa mereka belajar membuka tutup tempat sampah milik warga di Australia

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close