Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kalah Bikin Penasaran, Menang Tetap Merasa Kurang

Sabtu, 06 Juli 2024 – 22:57 WIB
Kalah Bikin Penasaran, Menang Tetap Merasa Kurang - JPNN.COM
Ilustrasi. Judi online. Foto dok. Kominfo

"Saya rasa controlling dari keluarga atau teman secara positif yang tidak menyudutkan atau tidak menyalahkan itu membuat kita nyaman dan tenang untuk berhenti," kata Erlangga.

Pesan untuk pemerintah

Indonesia memiliki Satuan Tugas Judi Online, yang diketuai oleh Menteri Koordinator Bidang Poltik, Hukum dan Keamanan, Hadi Tjahjanto. 

Ia mengatakan ada tiga operasi yang menjadi prioritas penanganan judi online.

"Pertama, pembekuan rekening, kedua, penindakan jual-beli rekening dan ketiga penindakan terhadap transaksi game online melalui top-up di minimarket,” ujarnya kepada wartawan, Juni lalu.

Hadi mengutip catatan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan yang menyebut terdapat 4.000 sampai 5.000 rekening mencurigakan yang diduga untuk judi online yang sudah diblokir.

Ia juga mengatakan akan melibatkan Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk menindak pelaku jual-beli rekening, yang diduga dilakukan di kampung-kampung.

Setelah melakukan tiga langkah prioritas tadi, barulah satgas melalui Kominfo akan akan menutup akses internet service provider.

Menanggapi langkah prioritas yang diambil pemerintah, pakar forensik digital Ruby Alamsyah menilai "satgas belum tahu seperti apa judi online itu sebenarnya dan belum paham apa solusi yang efektif."

Kami berbicara dengan mantan pemain judi online untuk menyelami seluk-beluk judi online, termasuk apa yang membuat ingin bisa berhenti

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News