Kamaruddin Simanjuntak Ungkap Kesaksian Adik Mendiang Brigadir J
"Ada pemandangan yang menurut Mahareza aneh, selama dia datang ke rumah di Saguling belum pernah lihat satpam mencuci rumah, tetapi sore itu berbeda," jelas Kamaruddin.
Adik Brigadir J itu kemudian pergi ke rumah Duren Tiga untuk mengganti pakaian terlebih dahulu.
Namun, setiba di rumah Duren Tiga, Bripda Mahareza telah melihat banyak anggota Provos di lokasi.
Bripada Mahareza pun urung mengganti baju.
Kamaruddin merupakan saksi yang dihadirkan JPU untuk terdakwa Bharada Richard dalam sidang lanjutan perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua.
Ada sebelas saksi lainnya, meliputi Samuel Hutabarat, Rosti Simanjuntak, Maharesa Rizky, Yuni Artika Hutabarat, Devianita Hutabarat, Novita Sari Nadea, Rohani Simanjuntak, Sangga Parulian, Roslin Emika Simanjuntak, Indra Manto Pasaribu, dan Vera Mareta Simanjuntak. (cr3/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!