Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bharada E Tak Membantah Kesaksian Kamaruddin, Putri Candrawathi Menembak Brigadir J?

Selasa, 25 Oktober 2022 – 12:46 WIB
Bharada E Tak Membantah Kesaksian Kamaruddin, Putri Candrawathi Menembak Brigadir J? - JPNN.COM
Terdakwa kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Bharada Richard Eliezer. Foto: Ricardo

jpnn.com - JAKARTA - Terdakwa Bharada Richard Eliezer atau Bharada E tak membantah semua kesaksian Kamaruddin Simanjuntak pada sidang lanjutan perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (25/10).

Sejumlah kesaksian Kamaruddin di antaranya menyebut Putri Candrawathi diduga ikut menembak Brigadir J menggunakan senjata api buatan Jerman.

Pengacara keluarga Brigadir J itu juga menyebut Putri Candrawathi sempat menggoda Brigadir J di Magelang, Jawa Tengah.

"Sudah benar, Yang Mulia," kata Bharada Richard di ruang sidang.

Bharada E Tak Membantah Kesaksian Kamaruddin, Putri Candrawathi Menembak Brigadir J?
Terdakwa Bharada Richard Eliezer (kiri) saat menjawab pertanyaan hakim ihwal kesaksian Kamaruddin Simanjuntak di PN Jaksel, Selasa (25/10). Foto: tangkapan layar

Jawaban Bharada Richard itu menjawab pertanyaan Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santosa. "Apakah keterangan saksi sudah benar semua," tutur Hakim Wahyu.

Setelah Bharada Richard tak mempersoalkan kesaksian Kamaruddin, Hakim Wahyu kemudian menskors sidang satu jam.

"Sidang perkara dengan terdakwa Bharada Richard Eliezer dinyatakan diskors," ujar Hakim Wahyu.

Setelah Bharada E tak mempersoalkan kesaksian Kamaruddin, Hakim Wahyu kemudian menskors sidang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close