Kapolda Papua Sebut Anggota KKB Pimpinan Joni Botak Bernyali Kuat
jpnn.com, TIMIKA - Kapolda Papua Irjen Polisi Paulus Waterpauw meyakini mayoritas anggota KKB (Kelompok Kriminal Bersenjata) Kali Kopi pimpinan Joni Botak selama ini membaur dengan warga di Kota Timika.
"Anak-anak ini memang sebagian besar ada di kota. Tidak menduga bahwa mereka akan melewati wilayah Kuala Kencana untuk melakukan kekerasan. Mereka sangat paham dengan jalur-jalur tradisional yang biasanya dilalui oleh masyarakat," kata Irjen Waterpauw di Timika, Rabu (1/4).
Irjen Paulus mengatakan, melalui aksi penyerangan dan penembakan terhadap karyawan dan perkantoran PT Freeport Indonesia (PTFI) di Kuala Kencana pada Senin (30/3) siang maka KKB Kali Kopi yang ditengarai mendalangi kasus itu sekadar ingin memberi pesan kepada berbagai pihak bahwa mereka ada.
"Indikasinya jelas, dia mau menunjukkan kepada semua orang bahwa mereka memiliki eksistensi. Tujuannya mereka hanya mau membesarkan kelompoknya saja untuk diakui. Jadi, untuk minta pengakuan. Itu yang kami sadari. Lebih dari itu tidak," kata Irjen Waterpauw yang pernah menjabat Kapolres Mimika pada periode 2003-2005.
Kapolda kembali menegaskan bahwa KKB yang kini bermunculan di berbagai wilayah di Papua sebenarnya merupakan kumpulan orang-orang muda yang tidak memiliki pekerjaan tetap alias pengangguran dan memiliki senjata api hasil rampasan dari aparat, hasil pencurian dan lain-lain.
"Dengan memiliki senjata api, mereka mau menunjukkan bahwa inilah kami. Kami punya kemampuan dan kekuatan. Keinginan mereka hanya sebatas itu tapi mengorbankan semua orang," jelasnya.
Hal-hal itu, kata Kapolda, menjadi bahan pembahasan bersama Pangdam XVII Cenderawasih Mayjen TNI Herman Asaribab, Kabinda Brigjen TNI Abdul Haris Napoleon dan semua satuan tugas TNI dan Polri di Mimika agar ke depan lebih efektif menangani KKB yang sering melakukan teror penembakan di wilayah Papua, khususnya Mimika.
Sebelum terjadi teror penembakan di perkantoran PTFI Kuala Kencana pada Senin (30/3) siang, KKB sempat berada di perkampungan sekitar Kota Tembagapura dan melakukan sejumlah aksi kekerasan dan penembakan.