Kapolri Dihadang Blokade
Rabu, 28 Desember 2011 – 07:52 WIB
Karena begitu banyak palang yang dibuat warga, kapolri dan rombongan hanya bisa tembus sampai ke Desa Soro. ‘’Jarak blokir jalan dilakukan warga 25 meter. Kalau mau dibuka semua, bisa sampai pagi. Untungnya, warga ikut membantu membuka blokir,’’ katanya.
Dikatakan, kapolri sebenarnya ingin menembus hingga ke Desa Sumi. Karena diperbatasan Sumi, warga menggunakan pohon kayu untuk memalang jalan. Perjalanan hanya sampai di Desa Soro. ‘’Untuk membuka palang dari pohon yang ditumbangkan melintang di jalan, diperlukan mesin pemotong kayu,’’ katanya.
Dalam kesempatan kunjungan itu, kapolri melakukan dialog dengan sejumlah warga setempat. ‘’Kapolri ingin membangun kemitraan antara polri dengan masyarakat. Dengan harapan, agar daerah kondusif, jauh dari kecemasan. Dan warga dapat kembali beraktivitas seperti biasa,’’ harapnya.