Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kasus Djoko Tjandra Tamparan Keras, Sangat Memalukan

Sabtu, 18 Juli 2020 – 04:36 WIB
Kasus Djoko Tjandra Tamparan Keras, Sangat Memalukan - JPNN.COM
Dirut PT Era Giat Prima, Djoko S Tjandra, saat persidangan di PN Jakarta Selatan, Rabu (23/2/2000). Foto: dokumentasi ANTARA /Maha Eka Swasta/mp/aa

jpnn.com, JAKARTA - Belum tertangkapnya buronan kasus pengalihan hak tagih utang Bank Bali Djoko Tjandra membuktikan lemahnya integritas oknum penegak hukum.

Demikian dikatakan pengamat hukum pidana dari Universitas Riau Erdianto Effendy.

"Jika aparat penegak hukum yang menangani kasus Djoko Tjandra itu memiliki integritas maka kasus itu tidak mungkin terjadi, kesalahan serupa sesungguhnya sering terjadi di masa lalu dan itu dapat dijadikan pelajaran berharga bagi penegak hukum," kata Erdianto di Pekanbaru, Jumat (17/7), menanggapi lebih dari satu dekade menghilangnya buronan Kejaksaan Agung, yakni Djoko Sugiarto Tjandra atau Djoko Tjandra.

Dia mengatakan, kasus ini juga menjadi tamparan keras bagi aparat penegak hukum di Indonesia.

Kasus Djoko Tjandra kembali menyeruak ke publik setelah ditemukan jejak buron itu pada 8 Juni 2020. Djoko Tjandra diketahui merupakan buronan kasus pengalihan hak tagih utang Bank Bali.

Djoko dinilai bisa bebas keluar masuk Indonesia meski statusnya buron.

Kasus Djoko Tjandra , kata Erdianto lagi, sangat memalukan karena tidak hanya melibatkan satu instansi saja, tetapi banyak instansi.

Menurut Erdianto, perlu ada sanksi yang berat untuk kasus serupa agar tidak terulang.

Para oknum aparat hukum yang terlibat meloloskan Djoko Tjandra yang hingga saat ini masih buron, harus disanksi pidana.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close