Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kasus Pembekuan Darah Terkait Vaksin AstraZeneca Terus Bertambah, Saatnya Panik?

Jumat, 07 Mei 2021 – 23:48 WIB
Kasus Pembekuan Darah Terkait Vaksin AstraZeneca Terus Bertambah, Saatnya Panik? - JPNN.COM
Penggunaan vaksin AstraZeneca diutamakan bagi warga yang berusia di atas 50 tahun di Australia. (AAP Image: James Ross)

Apakah kepercayaan pada vaksin AstraZeneca akan menurun?

Profesor Julie Leask, pakar penolakan terhadap vaksin di Sekolah Perawat dan Bidan Sydney mengatakan meskipun beberapa orang akan merasa "ketakutan" setelah mendengar efek samping vaksin tersebut, tingkat kepercayaan terhadapnya tidak akan menurun drastis.

Ia mengatakan ketika pemerintah menetapkan Pfizer sebagai vaksin yang direkomendasikan bagi warga di bawah 50 tahun, tingkat kepercayaan pada AstraZeneca sedikit menurun, tapi tidak "terjun bebas".

.

"Beberapa orang lebih khawatir dengan efek samping sementara yang minor sifatnya dan seberapa besar kemungkinan hal ini akan mengganggu kegiatan belajar atau kerja mereka," katanya.

"Lainnya bersedia menjalani efek samping sekecil apapun, karena melihat nilai positif dari divaksinasi."

Jadi, haruskah kita khawatir?

Intinya, pakar mengatakan tidak ada hal yang harus dikhawatirkan dari pengumuman TGA baru-baru ini.

Profesor John mengatakan bukti yang ada telah menunjukkan "sisi baik dari vaksin ini bagi warga di atas 50 tahun yang jauh melebihi risikonya".

"Dengan divaksinasi, kita tidak hanya melindungi diri sendiri, tapi juga orang-orang yang kita sayangi, khususnya lansia dan yang lebih rentan."

Jumlah kasus pembekuan darah yang dikaitkan dengan vaksin AstraZeneca bertambah seiring waktu

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close