Kaus Merah Tantang Tentara dan PM Abhisit
Rabu, 19 Mei 2010 – 09:41 WIB
Menurut Dr Weang, pihaknya menetapkan syarat. Salah satu yang penting, di meja perundingan Senat harus menjadi saksi bagi negosiasi tersebut. Lantas, syarat lainnya adalah tentara harus ditarik. "Setelah negosiasi berhasil, kami akan membubarkan diri. Tidak sebelumnya," tegasnya.
Sementara itu, para pejabat pemerintah Thailand mengritik proposal negosiasi yang ditawarkan sebuah kelompok yang terdiri 64 senator di majelis tinggi. Majelis tersebut beranggotakan 150 senator. Dalam proposal itu, para senator menawarkan diri untuk memediasi pembicaraan damai dengan didahului gencatan senjata.
Menurut Satit Wongnongtaey, pejabat menteri di kantor perdana menteriThailand, pembicaraan damai hanya bisa terjadi jika Kaus Merah mengakhiri unjuk rasa dan membubarkan diri dari jalan. "Hanya itu (negosiasi) yang akan pemerintah lakukan kalau demonstransi berakhir," tegasnya dalam pernyataan di televisi tadi malam.