Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kawasan Ancol Dijaga Ketat Petugas Gabungan, Ada Apa?

Jumat, 17 September 2021 – 16:01 WIB
Kawasan Ancol Dijaga Ketat Petugas Gabungan, Ada Apa? - JPNN.COM
Personel gabungan menerapkan aturan ganjil genap dengan cara memutar balik kendaraan roda empat berplat genap di kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol di Jakarta Utara, Jumat (17/9/2021). Foto: ANTARA/ Abdu Faisal

Kebijakan ganjil genap ini tidak berdiri sendiri tapi dibantu juga dengan kebijakan protokol kesehatan yang diterapkan di dalam lokasi kawasan wisata wilayah Pademangan, Jakarta Utara tersebut.

"Kebijakan ganjil genap ini melengkapi kebijakan protokol kesehatan," kata Sambodo.

Kebijakan ganjil genap bagi kendaraan bermotor roda empat dilaksanakan dari jam 12.00 sampai 18.00 WIB, setiap Jumat, Sabtu dan Minggu.

"Ganjil genap ini bertujuan untuk mengurangi kepadatan di kawasan wisata itu sendiri. Dimulai dari hari Jumat, Sabtu (18/9), dan Minggu (19/9). Dari pukul 12.00 WIB - 18.00 WIB," kata Sambodo.

Sebelumnya Pemprov DKI Jakarta mengeluarkan kebijakan sistem ganjil genap di tempat wisata TMII dan Ancol.

Peraturan itu mengacu pada Keputusan Gubernur DKI Jakarta Nomor 1096 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level tiga di Jakarta. (antara/jpnn)

Kawasan wisata Taman Impian Jaya Ancol dijaga ketat personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Utara, dan Polsek Pademangan.

Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close