Ke Bukit Soeharto, Menhut Didemo
Senin, 07 September 2009 – 05:39 WIB
Dalam rangkaian acara kunjungan Menhut itu, Kepala Dinas Kehutanan (Dishut) Kalimantan Timur, Achmad Delmy juga memberikan paparan pengelolaan Tahura saat berada di lokasi tambang PT Lembuswana Perkasa. Perusahaan tambang ini berada di luar Tahura, namun meminjam pakai jalan Tahura untuk angkutan batu bara.
Menhut sendiri usai melakukan kunjungan, mengaku kecewa dengan pengelolaan Tahura Bukit Soeharto. Ka’ban menegaskan, tak boleh ada aktivitas pertambangan ataupun usaha apapun di tahura. Dia juga meminta, Pemkab Kutai Kartanegara dan Pemprov Kaltim tegas melakukan penertiban.