Kebijakan Terbaru KemenPAN-RB untuk PPPK dari Guru Swasta, Penting
Rabu, 20 April 2022 – 08:04 WIB
Tahun depan, kata Alex harus kembali ke sekolah pilihannya. "Itu sesuai arahan MenPAN-RB," ucapnya.
Sesuai data Kemendikbudristek, jumlah formasi PPPK guru 2021 sebanyak 506.252.
Dalam seleksi PPPK tahap 1 dan 2, yang lulus sebanyak 293.860. Dari jumlah tersebut sebanyak 41.819 adalah guru swasta.
Tercatat juga 437.823 guru belum lulus PPPK tahap 1 dan 2.
Sementara, yang lulus passing grade PPPK, tetapi tidak punya formasi sebanyak 193.954. Dari jumlah itu 58.749 merupakan guru swasta.
Untuk sisa formasi PPPK guru 2021 sebanyak 212.392. Kemendikbudristek memastikan sisa formasi tersebut akan dialihkan ke PPPK 2022. (esy/jpnn)