Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kebutuhan Gula Industri Diprediksi 3,6 Juta Ton

Kamis, 14 Desember 2017 – 10:28 WIB
Kebutuhan Gula Industri Diprediksi 3,6 Juta Ton - JPNN.COM
Ilustrasi gula. Foto: Nurchamim/Radar Semarang/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah memprediksi konsumsi gula mentah untuk kebutuhan industri pada 2018 mencapai 3,6 juta ton.

Prediksi itu lebih tinggi enam persen dibanding konsumsi gula mentah kebutuhan industri 2017 sebesar 3,4 juta ton.

Dirjen Industri Agro Kementerian Perindustrian Panggah Susanto mengatakan, proyeksi pertumbuhan konsumsi berada di bawah proyeksi pertumbuhan industri makanan minuman sebesar 7-8 persen.

“Kami tidak mengambil angka yang terlalu agresif. Pemerintah mengindikasikan pertumbuhan konsumsinya sekitar 5-6 persen," ujar Panggah, Rabu (13/12).

Kebutuhan gula nasional sepanjang 2016 mencapai 5,7 juta ton.

Sebanyak 2,9 juta ton di antaranya merupakan kebutuhan industri.

Sisanya, sebanyak 2,8 juta ton merupakan konsumsi masyarakat.

Produksi  gula pada 2016 lalu hanya mencapai 2,2 juta ton.

Pemerintah memprediksi konsumsi gula mentah untuk kebutuhan industri pada 2018 mencapai 3,6 juta ton.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close